Bangkit dari Mati Suri, Pameran Bonsai Nasional di Kudus Pajang 550 Bonsai dari Tanah Air

Sejumlah pengunjung menikmati keindahan jajaran bonsai di pameran nasional di Balai Jagong Kudus pada Sabtu (25/10/2025)

KUDUS - Pameran bonsai nasional Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) di Kabupaten Kudus akhirnya digelar kembali usai 'mati suri' selama 12 tahun.

Bertempat di halaman parkir Balai Jagong Kudus, pameran dan kontes bonsai kali ini digelar dengan tajuk The Champions The Greatness of Kudus Bonsai Observers.

Tak kurang dari 550 bonsai berjajar cantik tampil dalam pameran yang diselenggarakan pada 19 hingga 28 Oktober 2025.

Bupati Kudus Sam'ani Intakoris yang membuka pameran nasional ini berharap event ini mampu meningkatkan kecintaan masyarakat kepada lingkungan.

"Semoga dengan adanya bonsai ini menambah pecinta lingkungan dan pecinta pohon sehingga kudus bisa lebih asri," ucapnya usai membuka event.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan akan ada event edukasi untuk anak-anak sekolah agar bisa mengenal bonsai lebih lanjut.

"Dan tadi juga ada edukasi untuk temen-temen, anak-anak SD - SMP - SMA, ini untuk memberikan edukasi dan regenerasi untuk pecinta bonsai," ungkapnya.

Di samping itu, penasehat pameran bonsai nasional Sulaiman menjelaskan awalnya di Kabupaten Kudus sering diadakan pameran bonsai bertaraf regional yang diadakan Komunitas Bonsai Kudus (Koboku).

"Nah berawal dari itu dari pihak dinas pariwisata bekerjasama dengan kita untuk menyelenggarakan pameran ini yang tingkatnya lebih di atas," ucapnya.

Penyelenggaraan event ini juga bebarengan dengan penyegaran kepengurusan PPBI yang baru.

Sulaiman mengungkapkan peserta pameran berasal dari beragam daerah.

"Paling jauh berasal dari Kalimantan," ucapnya.

Sementara wilayah eks-Karesidenan Pati, kata Sulaiman, semuanya mengikuti pameran ini.

Ia juga mengungkapkan jika pihaknya ingin meluruskan salah kaprah bonsai lewat kegiatan edukasi yang akan dilakukan.

"Nanti kita adakan nanti sore dan besok. Nanti edukasi bagaimana cara membuat, membentuk, membuat medianya. Karena begini. Pengertian orang awam bonsai itu penyiksaan tanaman. Bukan, salah. Bonsai itu adalah tanaman yang dipacu pertumbuhannya benar-benar sehat," jelasnya.

Belum ada Komentar untuk "Bangkit dari Mati Suri, Pameran Bonsai Nasional di Kudus Pajang 550 Bonsai dari Tanah Air"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel